Tetapkan Komitmen, PKB Sepakat Usung Anwar Sadat Dampingi DBR

[caption id="attachment_3327" align="aligncenter" width="1280"] Posko Tim Anwar Sadat yang terletak di jalan Andi Paggaru Sengkang[/caption]

INILAHCELEBES.ID, WAJO – Melihat kondisi survei yang berkembang saat ini, membuat Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) yang sebelumnya mendorong dua kandidatnya untuk maju sebagai Calon Wakil Bupati Wajo, yakni Sumardi Arifin dan Anwar Sadat, kini komitmen mengusung Anwar Sadat yang digadang-gadang bakal mewakili dr Baso Rahmanuddin selaku Calon Bupati Wajo pada Pilkada 2018 mendatang.


Hal itu senada dengan yang diungkapkan tim Anwar Sadat (AS), Asdar. Menurutnya, PKB tetap komitmen dan sepakat pada hasil survei dan menyatukan dukungan mendorong AS yang juga putra dari Anregurutta KH. Abdul Malik Muhammad maju jadi Cawabup.


“Sebagai bentuk keseriusan kami, kami telah mendirikan sejumlah posko. Terkait hal itu, tidak terlepas dari bentuk kerja keras kami untuk mendukung program-program dan kinerja tim,” ungkap Asdar.




[caption id="attachment_3328" align="aligncenter" width="960"] Posko Tim Anwar Sadat yang terletak di jalan Bau Baharuddin Sengkang[/caption]

Asdar menegaskan, ke depannya akan tetap terus berupaya untuk membuka posko dan rumah pemenangan. Selain itu, pihaknya juga akan menambah jaringan dan relawan pemenangan.


“Dari hasil komunikasi dengan DBR, hasil akhir akan tetap mengacu pada hasil survei untuk proses penetapan pasangan. Insya Allah, satu bulan ke depan kami tetap menggenjot sosialisasi untuk meningkatkan popularitas dan elektabilitas H. Anwar Sadat sesuai dengan petunjuk dan arahan ketua DPC PKB kab Wajo,” lanjutnya.


Saat ini, tim AS telah membuka posko di dua tempat, yakni di jalan Andi Paggaru dan jalan Bau Baharuddin Sengkang, termasuk satu Rumah Pemenangan yang bakal ditempatkan di Toko Arma Baru, jalan Jawa Sengkang.


Selain itu, tim AS juga terus menambah sejumlah alat peraga seperti baliho dan banner di 14 kecamatan untuk mendulang popularitas AS.



Laporan: Firman

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال