INILAHCELEBES.ID, Sengkang - Anggota DPRD Kabupaten Wajo, Hj. Andi Nurhaida P menggelar Reses yang dirangkaikan dengan buka puasa bersama di BTN Nusa Idaman Kelurahan Cempalagi, Selasa (29/5/2018).
Pada reses tersebut, warga yang hadir mempertanyakan kelanjutan pekerjaan jalan lorong masuk BTN Nusa Idaman. Mereka meminta agar pembangunannya segera direalisasikan.
Warga juga meminta adanya sentuhan bantuan hibah dana pembangunan masjid di BTN Nusa Idaman karena selama ini masjid tersebut dibangun dari swadaya masyarakat. Perbaikan saluran air bersih PDAM yang sudah banyak tersumbat juga diaspirasikan warga.
Menanggapi hal itu, Hj Andi Nurhaidah mengatakan, untuk usulan pembangunan jalan lorong BTN Nusa Idaman sudah diterima dan sudah dianggarkan, tinggal menunggu realisasinya.
“Itulah sebabnya saya datang kembali disini, berangkali masih ada permintaan masyarakat yang belum diakomodir, kiranya menyampaikan sekarang. Untuk bantuan Hibah dan PDAM akan dijawab oleh suami saya selaku anggota BUMD,” paparnya.
Anggota BUMD, Andi Witman, suami dari Hj Abdi Nurhaidah, yang juga mantan Sekda Wajo ini, menanggapi, permintaan bantuan dana hibah untuk pembangunan Masjid, dirinya siap membantu.
"Jadi kepada pengurus masjid, agar secepatnya membuat proposal bantuan berapa dana yang dibutuhkan," ucapnya.
Kepada warga, Andi Witman berjanji akan menyampaikan proposal tersebut kepada Bupati Wajo. Namun, kata Witman, jika tidak dianggarkan karena terbatasnya anggaran, dirinya punya cara lain.
“Karena saya masih ada keterikatan kerja dengan perusahaan Gas Bumi Energi Equity Epic Sengkang yang merupakan perusahaan yang ada di Wajo, untuk saya mintakan bantuan CSR nya,” kata Andi Witman.
Ditambahkannya, untuk saluran air bersih PDAM yang bermasalah, pihaknya akan segera menyampaikan kepada pihak Perusahaan Air Minum Daerah(PDAM) untuk segera membenahinya.
(Advertorial Humas dan Protokoler DPRD Wajo)
Tags
Pemerintahan