Tingkatkan Kompetensi, BBPP Batangkaluku Gelar Pelatihan Wiramor



INILAHCELEBES.ID, Makassar - Balai Besar Pelatihan Pertanian (BBPP) Batangkaluku menggelar Pelatihan Kewirausahaan Agribisnis Berlandaskan Moral dan Etika (Wiramor) bagi Pengelola P4S dan Pelatihan Manajemen Usaha Pelayanan Jasa Alsintan (Upja) bagi Non Aparatur, Selasa (22/02/2019).

Kepala Balai BBPP Batangkaluku Kemal Mahfud menjelaskan tentang petani milenial. Menurutnya, petani milenial adalah petani modern yang berjiwa milenial yang adaktif terhadap teknologi digital dan mampu menggunakan Alsintan sesuai kaitannya dengan pelatihan Manajemen UPJA bagi non aparatur serta menjelaskan cara peningkatan keterampilan, sikap, dan moral bagi pengelola Pusat Pelatihan Pertanian dan Pedesaan Swadaya (P4S).

"Peningkatan kemampuan dalam pelayanan jasa alsintan serta peningkatan kualitas pelaku pertanian seperti pengurus poktan / Gapoktan Upja sangat penting dan harus dilakukan," ujarnya.

Pelatihan ini berlangsung, 21-28 Januari 2019 yang diikuti sebanyak 30 peserta dari Pelatihan Manajemen UPJA serta 30 peserta dari Pelatihan kewirausahaan Agribisnis WIRAMOR baik dari Sulawesi Selatan maupun luar Sulawesi Selatan.

"Pelatihan kewirausahaan agribisnis berlandaskan moral dan etika bertujuan untuk mengembangkan jiwa kewirausahaan agribisnis, memberikan bekal kepada peserta di bidang agribisnis, meningkatkan keterampilan sikap dan moral petani dalam mengelola pelatihan agribisnis," ungkap Rosdiana selaku Kabid Penyelenggara Pelatihan.

"Pelatihan manajemen UPJA bertujuan untuk meningkatkan kemampuan para kelompok UPJA guna meningkatkan kompetensi petani atau pengelola UPJA dalam mengelola alat dan mesin pertanian," ujarnya.

Ningsih Hasan salah satu peserta pelatihan asal Provinsi Gorontalo mengatakan, beliau sangat antusias mengikuti pelatihan ini. Dia berharap bisa meningkatkan ilmu dan wawasan kaitannya dalam pelayanan jasa Alsintan. (rls)

Editor: Fhyr

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال