Menyikapi suasana wabah
Covid-19 ini, Daihatsu PT Makassar Raya Motor (MRM) tetap berupaya memberikan
pelayanan terbaik buat konsumennya.
Sejumlah pelayanan
seperti sales, service, sparepart (3S) tetap buka, dengan jadwal buka mulai pukul 09.00
WITA dan tutup pada pukul 15.00 WITA.
Hal itu diungkapkan Asri
Jaya, Supervisor Daihatsu MRM Cabang Bone (Kasub Sinjai).
“Karyawan wajib pakai
masker dan nasabah datang yang ke kantor diwajibkan pakai masker yang kami
siapkan,” ujar Asri, Jumat (17/4/2020).
Diakuinya, meski
dengan jam kerja yang terbatas, pihaknya tetap memberikan pelayanan 3S (sales, service, sparepart) ke sahabat (konsumen) Daihatsu. “Saya juga menyarankan ke
teman-teman untuk mengurangi aktivitas lapangan. Cukup perbanyak kegiatan via
sosmed,” lanjutnya.
Asri Jaya, Supervisor Daihatsu MRM Cabang Bone (Kasub Sinjai) |
Ia berharap agar wabah pandemi corona ini cepat berlalu agar masyarakat bisa beraktivitas normal seperti biasa.
Sementara itu, bagian Admin
PT. MRM area Bone, Soppeng, Wajo, dan Sinjai (BOSOWASI), A. Catur Rahmi mengungkapkan,
semenjak adanya wabah corona ini, pemesanan kendaraan menurun 80%.
Editor: Fhyr