Anggota DPR RI Fraksi PKB Salurkan Sembako di 9 Kabupaten


Ketua DPC PKB Wajo Sumardi Arifin mengkoordinir kegiatan Amure Peduli Covid-19

INILAHCELEBES.COM, Wajo - Anggota Komisi X DPR RI Fraksi PKB Daerah Pemilihan Sulawesi Selatan ll, Andi Muawiyah Ramli (Amure) Peduli Dampak Covid-19 kembali menyalurkan Sembako untuk korban terdampak Covid-19 di sembilan kabupaten yang ada Sulawesi Selatan.

Pembagian sembako ini merupakan tahap kedua yang dilakukannya setelah sebelumnya dilaksanakan pada bulan April lalu.

Menurut Andi Muawiyah Ramly yang akrab disapa Amure, ikhtiar pembagian sembako ini adalah wujud dari tugasnya sebagai Anggota DPR RI untuk mengisi kegiatan Reses. 

Amure Peduli Covid-19 Wajo yang dikoordinatori langsung oleh Ketua DPC PKB Kabupaten Wajo, Sumardi Arifin, langsung membagikan sembako yang disalurkan kepada masyarakat yang ada di desa dan kelurahan di Kabupaten Wajo.

Ketua DPC PKB Bulukumba, Fahidin HDK

Mutmainnah, salah seorang tenaga honorer di Kantor Kecamatan Tempe, yang ikut menyalurkan bantuan tersebut, sangat mengapresiasi kegiatan yang di gagas oleh Amure Peduli Covid-19. karena kegiatan sosial tersebut bisa meringankan beban masyarakat  yg sangat merasakan dampak dari Wabah Covid-19 ini,

"Kami mengucapkan terima kasih kepada Amure yang selalu aktif di dalam membantu dan memperjuangkan  aspirasi masyarakat khususnya masyarakat kurang mampu," ujar Mutmainnah.

"Kami juga berharap semoga kegiatan sosial yang digagas oleh Tim Amure Peduli Covid-19 ini bisa tetap berlanjut, sehingga bisa mengurangi beban masyarakat kurang mampu yang ada di Sulawesi Selatan pada umumnya, dan Kabupaten Wajo pada khususnya," lanjut Mutmainnah.

Amure merasa sangat terbantu karena dalam "operasi" sembako ini, selain dibantu oleh Ketua DPC PKB Wajo, Sumardi Arifin, juga turut terlibat dibantu Tim Amure lainnya yang dikoordinir oleh Fahidin HDK, Fadli Fado (Bulukumba), Yakub Congge (Sinjai), Andi Lutfi (Kota Parepare), Jhohansyah (Maros), La Tiono (Soppeng), Muh. Takdir (Pangkep), dan Muh. Sabri, Umar, Andi Syatir (Bone). (Red)

Editor: Fhyr

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama
BAWALSU
BAWALSU

نموذج الاتصال