Tanamkan Kesadaran Berlalu Lintas, Ini yang Dilakukan Sat Lantas Polres Wajo


INILAHCELEBES.COM, Wajo - Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Wajo terus berupaya menanamkan kesadaran masyarakat dalam berlalu lintas.

Hal itu demi menekan angka kecelakaan lalu lintas di jalan, yang dapat merugikan diri sendiri maupun orang lain.

Kali ini, personil Sat Lantas Polres Wajo, Bripda Nasrullah melaksanakan sosialisasi kepada sopir mobil angkutan umum dan penumpang di Terminal Callaccu, Jl Andi Ninnong, Sengkang, Kamis (20/8/2020).
 
Dalam sosialisasinya, Bripda Nasrullah mengajak pengendara agar tetap mematuhi peraturan berlalu lintas dan tidak menggunakan kendaraan bermotor yang tidak memiliki kelengkapan.

"Bila mau berkendara, maka lengkapilah surat-surat kendaraan anda demi keselamatan di jalan," ujarnya.


Bripda Nasrullah juga mengajak agar tetap mematuhi protokol kesehatan dengan memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan setelah beraktifitas, dan menjaga pola hidup sehat.

Untuk menjaga pola hidup sehat, kata dia, bisa dilakukan dengan berolahraga dan mengkonsumsi vitamin.

"Itu untuk mencegah penyebaran Covid-19 di masa pandemi ini," pungkasnya.

Sosialisasi ini juga dilakukan kepada sejumlah pengemudi becak motor (bemor) di seputaran Pasar Sentral Sengkang.

Kasat Lantas Polres Wajo, AKP Muhammad Yusuf mengatakan, kegiatan tersebut akan terus dilakukan demi keselamatan pengendara dan penumpang.

"Selain itu, juga untuk mencegah penyebaran Covid-19 di masa New Normal saat ini," ujarnya.

Editor: Fhyr

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال