INILAHCELEBES.COM, Wajo - Kebakaran hebat terjadi di Lingkungan Tomodi, Kelurahan Pattirosompe, Kecamatan Tempe, Kabupaten Wajo, Minggu (18/10/2020), sekitar pukul 13.05 WITA.
Dalam peristiwa ini, tiga rumah panggung milik warga hangus terbakar.
Pemilik rumah yang menjadi korban kebakaran masing-masing H Berlian, Husein, dan Mappasessu.
Kebakaran bermula dari rumah Husein. Api dengan cepat membakar seisi rumah dan menjalar ke rumah H Berlian dan Mappasessu.
Personil Damkar Wajo dibantu personil BPBD, Tagana, Aparat Kelurahan dan warga setempat berjibaku memadamkan api agar tak makin meluas.
Satu korban alami luka ringan pada bagian kaki. Kerugian materi ditaksir mencapai Rp 350juta.
Selain menghanguskan tiga unit rumah beserta perabotannya, 4 unit alat mesin fotocopy ikut terbakar.
Editor: Fhyr
Tags
Peristiwa