INILAHCELEBES.COM, Bone - Ketua Pimpinan Wilayah Gerakan Pemuda (GP) Ansor Sulawesi Selatan, Rusdi Idrus mengajak seluruh kader GP Ansor Sulsel untuk tetap menerapkan protokol kesehatan di era new normal ini.
Penerapan protokol kesehatan, kata Rusdi, harus tetap dijaga tanpa harus melihat suatu daerah itu masuk zona merah, zona kuning, dan bahkan zona hijau. Itu demi memutus mata rantai penyebaran virus corona (Covid-19).
Hal itu dikatakannya saat menghadiri Apel Kebangsaan yang dirangkaikan dengan Diklat Terpadu Dasar (DTD) GP Ansor Kabupaten Bone, Jl Pisang Lama, Watampone, Kamis (5/11/2020).
Menurutnya, dengan menerapkan protokol kesehatan, seperti memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, dan menghindari kerumunan, bisa membuat kita terhindar dari virus corona.
"Mari kita jaga diri dan keluarga kita dari Covid-19 ini, supaya kita bisa segera hidup normal kembali seperti sediakala. Corona ini sudah banyak menelan korban, semoga sudah tidak ada penambahan korban lagi," harapnya.
Senada, Bupati Bone, H. A. Fahsar M Padjalangi yang didaulat menjadi Pembina Apel Kebangsaan berharap program Apel Kebangsaan ini bisa dilaksanakan setiap tahun.
“Saya senantiasa menaruh harapan kepada Ansor Banser Bone untuk selalu tampil terdepan dalam menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI),” kata Bupati Bone.
Dalam kesempatan itu, Bupati Bone juga mengajak seluruh kader Ansor Banser Bone untuk menekan laju pandemi Covid-19 yang berdampak negara mengalami krisis ekonomi hingga minus 3 persen.
“Kondisi negara kita ini memang mengalami krisis ekonomi, tetapi kita yakin dengan berbagai pengalaman, bangsa Indonesia dapat mengatasi krisis ini, kita semua harus bersatu padu,” pungkasnya. (Red/Fhyr)