INILAHCELEBES.com, SOPPENG - Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Soppeng mengeksekusi sarang tawon di Dusun Pommalimpoe, Desa Belo, Kecamatan Ganra Kabupaten soppeng, Rabu (29/09/21) sekitar pukul 21.00 Wita.
Eksekusi itu dilakukan usai menerima laporan warga terkait adanya sarang tawon itu yang dianggap bisa membahayakan warga di sekitar sarang tawon itu.
Koordinator Pos Damkar Ganra, Wawan yang memimpin evakuasi di malam itu mengatakan, melihat kondisi saran sangat besar, tidak memungkinkan untuk langsung memasukkannya dalam karung.
"Sehingga kami mengambil langkah dengan cara dibakar. Sekitar 10 menit eksekusi saran tawon tersebut berhasil kami lakukan," kata Wawan.
Masyarakat setempat yang hadir melihat eksekusi itu sangat berterima kasih kepada Petugas Damkar Soppeng, khususnya Pos Damkar Ganra yang merespon cepat laporan mereka.
Sementara, Kepala Seksi Pencegahan dan Pengendalian Kebakaran, Abdullah mengatakan, pihaknya selalu berupaya cepat dalam menindaklanjuti laporan warga, apalagi jika dianggap membahayakan warga sekitarnya.
"Apalagi lokasi sarang tawon itu dekat dengan masjid. Sehingga saya memerintahkan personel Damkar untuk melakukan mengeksekusinya dengan cepat," ujarnya.
Sebelumnya, Damkar Soppeng juga berhasil mengeksekusi sarang tawon yang menggantung di tiang listrik bertegangan tinggi di Bentengnge Lawo, Kelurahan Ompo, Kecamatan Lalabata, Kabupaten Soppeng pada Senin (27/09/21) sekitar pukul 21.00 Wita.
Petugas sempat mengalami kendala karena sarang tawon tersebut berada tepat d trafo listrik bertegangan tinggi.
Untuk itu, pihak Damkar berkoordinasi dengan pihak PLN untuk pemadaman aliran listrik sementara. Evakuasi berlangsung sekitar 10 menit dengan cara menyemprotkan cairan khusus ke arah sarang tawon itu. (Rudinan)
Editor: Hrd