Prihatin Kondisi Pendidikan di Wajo, HMI MPO Gelar Unjuk Rasa di DPRD

Kader HMI MPO Cabang Wajo gelar unjuk rasa di depan gedung DPRD Kabupaten Wajo.

Wajo - Puluhan Kader Himpunan Mahasiswa Indonesia (MPO) Cabang Wajo Maju melakukan aksi unjuk rasa di depan Kantor DPRD Kabupaten Wajo, Selasa (07/11/22).

Aksi ini menyuarakan terkait potret buram pendidikan yang ada di Kabupaten Wajo.

Koordinator aksi, Ismail Usman, dalam orasinya mendesak Bupati Wajo agar mengevaluasi kinerja Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Wajo. 

Ismail menuturkan, pendidikan adalah satu hal yang sangat fundamental dan sangat perlu diperhatikan oleh pemerintah daerah. Pendidikan sebagai pintu pembentukan karakter dan melahirkan generasi terdidik ke depannya.

Di hadapan Anggota DPRD Kabupaten Wajo yang menerima aspirasi, orator membacakan pernyataan sikap, antara lain: 

1. Mendorong Pemerintah Daerah Kabupaten Wajo untuk merealisasikan 5.000 Beasiswa Gerbang Pammase secara transparan dan tepat sasaran.
2. Mendorong Pendidikan yang Berkualitas.
3. Mendorong Infrastruktur Sekolah menuju layak untuk digunakan dalam proses pembelajaran serta meningkatkan sarana dan prasarana pendidikan.
4. Mensejahterakan guru honorer.
5. Transparansi dan capaian program Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Wajo.
6. Mendorong Bupati Wajo untuk mengevaluasi Kinerja Kepala Dinas Pendidikan.

Anggota DPRD Kabupaten Wajo, Elfrianto menerima aspirasi mahasiswa terkait kondisi pendidikan di Wajo.

Sementara, Ketua HMI MPO Cabang Wajo Maju, Ahmad Mulyadi menegaskan, unjuk rasa yang mereka lakukan bukan tanpa alasan.

"Kami para mahasiswa telah melakukan investigasi dan juga punya data yang valid di berbagai satuan pendidikan. Terkait adanya problematika pendidikan buram di Kabupaten Wajo,” ujarnya.

Anggota DPRD Wajo, Elfrianto yang menyambut baik aspirasi yang dilakukan oleh mahasiswa yang tergabung dalam HMI MPO Wajo.

Menurutnya, aspirasi yang mereka sampaikan itu telah mewakili aspirasi masyarakat di Kabupaten Wajo.

"Apa yang adik-adik sampaikan sangat baik. Insya Allah aspirasi ini akan tampung dan segera menindaklanjutinya ke pihak-pihak terkait," pungkasnya. (Adv)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama
BAWALSU
BAWALSU

نموذج الاتصال