InilahCelebes.com, Wajo - Kapolsek Keera AKP Muhammad Hatta bersama anggotanya melakukan pendampingan kunjungan Pj Bupati Wajo, Andi Bataralifu di beberapa lokasi terdampak banjir di Kecamatan Keera, Kabupaten Wajo, Selasa (07/05/24).
Pada kesempatan itu, Pj Bupati Wajo memberikan bantuan kepada masyarakat yang terdampak banjir di dua desa, yaitu Desa Awota dan Desa Awo, Kecamatan Keera.
Muhammad Hatta mengungkapkan, Pj Bupati Wajo bersama rombongan tiba di Kantor Desa Awota dan menyerahkan secara simbolis bantuan dari BNPB Kabupaten Wajo kepada perangkat Desa Awota berupa 150 dos air mineral, 109 karung beras (kemasan 5 kg), 100 dos mie instan, 25 selimut, dan 25 paket pakaian.
"Sekitar pukul 12.20 WITA, Pj Bupati Wajo bersama rombongan meninjau jembatan gantung di Dusun Alausalo, Desa Awota yang terdampak banjir," ujar Hatta.
Selanjutnya, Pj Bupati Wajo meninjau rumah warga yang rusak dan SMPN 4 Satap Desa Awo yang terdampak banjir. Kemudian, meninjau jembatan yang rusak dan tanggul penahan jembatan di Dusun Alausalo, Desa Awota. (Red)